Bulan Ramadan telah berakhir. Libur panjang juga sudah lewat. Bulan Syawal telah datang. Proses pembelajaran dI sekolah sudah harus mulai berjalan. Peserta Didik (PD) mulai datang kembali di sekolah.
Hari kedua setelah libur, PD sudah mulai pembelajaran di kelas sejak pukul 07.30. Diawali dengan doa dan dilanjutkan pembelajaran sesuai jadwal.
Pagi itu cuaca cerah. Suasana di suatu kelas di lantai dua juga cerah. Permulaan pembelajaran terlihat bergairah. Dengan seragam batik khas lokal, PD tampak mulai sibuk dalam pembelajaran.
Satu di antara PD memberikan respon positif saat diberikan pengantar pembukaan pembelajaran. Pengantar itu dikaitkan dengan bulan Ramadan. Di bulan itu Al Qur'an diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW. Orang-orang yang beriman diwajibkan berpuasa seperti kaum-kaum sebelumnya agar bertakwa.
Walaupun bulan Ramadan sudah berakhir, PD itu masih membawa mushaf Al Qur'an dalam bentuk cetakan. Bahkan ada dua mushaf: ukuran kecil dan sedang. Ketika diminta menyebutkan nama surah pertama di Juz ke 30, dia bisa menemukannya dengan cepat. Bahkan dia juga bersedia membacanya.
Kemudian saat ditanyakan kepada semua PD tentang fasilitas orang-orang yang bertakwa yang ada pada Surah At Thalaq, seorang ketua kelas bisa menemukan di Ayat kedua: “ Barang siapa bertakwa kepada Allah, Dia akan membukakan jalan keluar baginya”.
Fasilitas berikutnya bagi orang-orang yang bertakwa disebutkan dalam Ayat 3: “dan Dia memberinya rezeki dari arah yang tidak disangka-sangkanya. Dan barangsiapa bertawakal kepada Allah, niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan-Nya. Sungguh, Allah telah mengadakan ketentuan bagi setiap sesuatu”.(aa)
Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh Alhamdulillahi robbil alamin kami panjatkan kehadlirat Allah SWT, bahwasannya dengan rahmat dan karunia-Nya lah akhirnya Website sekolah…
Copyright © 2017 - 2025 SMA Negeri 8 Balikpapan All rights reserved.
Powered by sekolahku.web.id